BERIKUT INI UPDATE Jumlah Pelamar CPNS dan PPPK 2023, 6 Instansi Ini Masih 0 Pendaftar yang Submit! Coba Cek DISINI

BERIKUT INI UPDATE Jumlah Pelamar CPNS dan PPPK 2023, 6 Instansi Ini Masih 0 Pendaftar yang Submit! Coba Cek DISINI

Minggu, 08 Oktober 2023

cpnspppk.org - Badan Kepegawaian Negara (BKN) merilis update jumlah pelamar CPNS dan PPPK 2023. Berdasarkan data tersebut, terdapat beberapa instansi yang masih 0 pendaftar yang submit menjelang penutupan pendaftaran CPNS dan PPPK 2023.


Untuk diketahui, data yang diperbarui BKN tersebut didasarkan kondisi pelamar CPNS dan PPPK 2023 per tanggal 6 Oktober 2023 pukul 12.00 WIB.


“Hai #SobatBKN, Berikut Mimin sampaikan Update jumlah pelamar seleksi #CASN2023 per tanggal 06 Oktober 2023 Pukul 12.00 WIB,” tulis BKN melalui akun Instagram resminya.


Berdasarkan pengamatan BeritaSoloRaya.com, hingga tanggal 6 Oktober 2023, jumlah pendaftar CPNS dan PPPK 2023 adalah sebanyak 2.321.234 orang dengan rincian sebagai berikut.


Jumlah Pelamar CPNS 2023


Pada pendaftaran CPNS 2023, terdapat total jumlah pendaftar 960.038 orang per 6 Oktober lalu. Dari total pendaftar, sebanyak 324.553 orang telah submit. 132.193 dinyatakan MS (Memenuhi Syarat) dan 40.529 orang dinyatakan TMS (Tidak Memenuhi Syarat).


Berikut ini rincian jumlah pelamar CPNS per 6 Oktober yang sudah submit berdasarkan instansi pemerintah yang membuka rekrutmen CPNS.


1. Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia: 86.204


2. Setjen Komisi Pemberantasan Korupsi: 74.547


3. Kejaksaan Agung: 72.784


4. Mahkamah Agung RI: 39.034


5. Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan: 16.203


6. Badan Intelijen Negara: 14.820


7. Sekretariat Jenderal DPR RI: 12.763


8. Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan: 5.968


9. Kementerian Agama: 1.514


10. Kementerian Kesehatan: 381


11. Kementerian Perindustrian: 175


12. Badan Riset dan Inovasi Nasional :112


13. Kementerian Dalam Negeri: 43


14. Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral: 5.


Jumlah Pelamar PPPK 2023


Sementara itu, jumlah pelamar PPPK 2023 adalah sebagai berikut.


1. PPPK Guru

Pendaftar: 396.221

Submit: 346.194

MS: 240.418

TMS: 12.884


2. PPPK Nakes

Pendaftar: 344.528

Submit: 99.419

MS: 40.132

TMS: 8.630


3. PPPK Teknis

Pendaftar: 620.447

Submit: 142.922

MS: 33.254

TMS: 23.208.


Menariknya, hingga menjelang akhir batas pendaftaran seleksi PPPK 2023, terdapat beberapa instansi yang masih 0 pendaftar. Berikut ini 6 instansi yang masih 0 pendaftar yang submit per 6 Oktober 2023:


1. Pemerintah Kab. Tapanuli Utara (PPPK Guru): 0


2. Kementerian Badan Usaha Milik Negara (PPPK Nakes) : 0


3. Pemerintah Kab. Tapanuli Utara (PPPK Nakes): 0


4. Kementerian Badan Usaha Milik Negara (PPPK Teknis) : 0


5. Pemerintah Kab. Tapanuli Utara (PPPK Teknis): 0


6. Pemerintah Kab. Bantang (PPPK Teknis): 0.


Terakhir, BKN berpesan agar para pelamar CPNS dan PPPK 2023 segera menyelesaikan [pendaftaran dan segera klik Submit.


Dapatkan Berita Terupdate dan Terlengkap cpnspppk.org di Google News DISINI